PENYERAHAN MAHASISWA PPL PRODI MANAJEMEN DAKWAH DI KANTOR DISPORAPAR WONOGIRI

Pada tanggal 31 Mei 2021 Prodi Manajemen Dakwah melakukan penyerahan mahasiswa magang secara serentak. Penyerahan juga dilakukan di DISPORAPAR atau Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Wonogiri. Penyerahan dilakukan langsung oleh Bapak Dr. Agus Wahyu Triatmo, M.Ag. selaku Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) sekaligus Kepala Program Studi Manajemen Dakwah. DISPORAPAR diwakili oleh Bapak Sarko, S.Sos., MM yang merupakan bagian dari seksi keolahragaan.

Penyerahan bertujuan untuk memberikan wewenang kepada DISPORAPAR untuk membimbing serta mengarahkan mahasiswa dalam kegiatan magang. Mahasiswa yang dimaksudkan yaitu Dita Tri Utami, Endah Setyaningsih, dan Nupita Winingsih. Penyerahan diawali dengan perkenalan dari Bapak Sarko, kemudian beliau memberikan penjelasan mengenai DISPORAPAR. Acara penyerahan dilanjutkan oleh Bapak Agus dengan melakukan pengenalan. Bapak Agus juga sedikit memberikan gambaran mengenai Prodi Manajemen Dakwah, baik konsentrasi Manajemen Haji dan Umrah maupun Manajemen Pariwisata Islam. Dilanjutkan dengan acara inti yaitu penyerahan. DPL memberikan kuasa sepenuhnya akan mahasiswa kepada DISPORAPAR.

PPL atau magang dilakukan selama satu bulan. PPL dilakukan agar mahasiswa tidak hanya belajar teori namun juga praktik. Adanya PPL diharapkan mampu menjadi acuan sekaligus mempermudah mahasiswa dalam menyusun skripsi.

Related posts