GEBYAR RAMADHAN: Meriahkan Bulan Suci dengan Kegiatan HMPS MD Departemen Dakwah dan Budaya

Alhamdulillah telah terlaksana kegiatan GEBYAR RAMADHAN yang merupakan suatu acara yang diselenggarakan oleh HMPS MD Departemen Dakwah dan Budaya sebagai bentuk menyemarakkan bulan suci Ramadhan.

Dalam acara Gebyar Ramadhan ini terdapat serangkaian acara yaitu, pada tanggal 13 Maret 2024 diselenggarakan acara berupa MD MENGAJAR yang dilaksanakan di masjid Sedahromo sekaligus pembukaan serangkaian acara Gebyar Ramadhan dengan Bp. Muhammad Arifin selaku ta’mir masjid Sedahromo serta anak-anak Madrasah Masjid Sedahromo. Dan dilanjut dengan foto bersama sebagai kenang-kenangan.

Setelah acara MD Mengajar, pada tanggal 14 Maret 2024 telah terlaksana kegiatan TAHSIN yang merupakan sebuah metode dalam memperbaiki bacaan Al-Qur’an, yang bertujuan nenumbuhkan dan memperkuat kecintaan umat terhadap Al-Qur’an. Acara Tahsin ini berlaku bagi mahasiswa Manajemen Dakwah 2023 dan mahasiswa yang belum lulus seleksi tahun lalu, setelah selesai acara tahsin yaitu foto bersama dengan penguji tahsin sebagai dokumentasi/kenang-kenangan.

Dan acara terakhir “BUBAR TENDA” yaitu Buka Bareng Teman-teman Manajemen Dakwah pada tanggal 18 Maret 2024 bersama seluruh pengurus HMPS MD dan para dosen MD serta teman-teman MD yang dapat mempererat jalinan persaudaraan antar sesame Program Study Manajemen Dakwah, acara buka bersama sekaligus penutup serangkaian acara dari Gebyar Ramadhan ini. Setelah penutupan serangkaian acara dari Gebyar Ramadhan yaitu dilanjut dengan foto bersama keluarga besar progra study Manajemen Dakwah, sebagai kenang-kenangan.

Serangkaian acara ini diharapkan dapat mengeratkan tali silahturahmi antar mahasiswa Manajemen Dakwa UIN Raden Mas Said Surakarta dan semoga ilmu yang disalurkan dapat & nbsp;bermanfaat.

Related posts