Penyerahan Mahasiswa Praktik Pengalaman Lapangan di Pusat Layanan Haji Umrah Terpadu Kemenag Kabupaten Boyolali

Senin, 12 Februari 2024 – Mahasiswa Prodi Manajemen Dakwah dari Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Mas Said Surakarta melaksanakan kegiatan penyerahan peserta PPL di PLHUT Kemenag Kabupaten Boyolali.  Penyerahan peserta PPL yang berjumlah 4 mahasiswa ini didampingi oleh Bapak Akhmad Anwar Dani, S.Sos.I., M.Sos.I. selaku dosen pembimbing lapangan (DPL). Kedatangan kami disambut baik oleh Bapak Sauman selaku Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kabupaten Boyolali.

Dalam sambutannya, Bapak Akhmad Anwar Dani, S.Sos.I., M.Sos.I. berpesan kepada para mahasiswa agar menggunakan kesempatan PPL ini dengan semaksimal mungkin untuk menambah ilmu dan pengalaman. Mahasiswa juga diharapkan dapat memberi kontribusi dan bekerja sama dengan baik dalam menjalankan setiap tugas yang diberikan.

Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kabupaten Boyolali, Bapak Sauman berharap agar mahasiswa dari UIN Raden Mas Said Surakarta dapat menambah wawasanya terkait apa saja yang dilakukan di PLHUT Kemenag Boyolali. Selain itu, beliau juga menjelaskan 3 pelayanan utama yang disediakan di PLHUT Boyolali, yakni pendaftaran, pembatalan, dan pelimpahan haji. Dengan demikian, mahasiswa dapat mengimplementasikan teori yang didapatkan di kelas dengan melakukan praktinya di PLHUT Kemenag Boyolali.

Kegiatan ini diakhiri dengan penyampaian terima kasih dari pihak UIN Raden Mas Said Surakarta kepada PLHUT Kemenag Boyolali karena telah menerima kami dengan senang hati. Dari pengalaman PPL ini, mahasiswa juga diharapkan mampu memecahkan permasalahan yang muncul di masyarakat, khususnya terkait haji dan umroh. Dengan demikian, mahasiswa dapat menambah pengetahuan terkait proses penyelenggaraan haji dan umroh serta bisa saling menjalin silaturahmi di kemudian hari.

Related posts