KUNJUNGAN KE BIRO UMROH DAN HAJI KHUSUS “DEWANGGA LIL HAJJ WAL UMROH” SOLO

Surakarta, 27 September 2019. Umroh adalah salah satu kegiatan ibadah dalam agama Islam. Secara istilah, Umroh berarti melaksanakan Tawaf di Ka’bah dan sa’i antara Shofa dan Marwa, setelah memakai ihram yang diambil dari miqot.

Sedangkan Haji adalah ziarah Islam tahunan ke Makkah, kota suci umat Islam, dan kewajiban bagi umat Islam yang harus dilakukan setidaknya sekali seumur hidup mereka oleh semua orang Muslim dewasa yang secara fisik dan finansial mampu melakukan perjalanan, dan dapat mendukung keluarga mereka selama ketidakhadiran mereka. Ini adalah salah satu dari lima Rukun Islam.

Untuk menambah wawasan terkait mata kuliah Sejarah Penyelenggaraan Haji dan Umroh, mahasiswa Manajemen Dakwah IAIN Surakarta melakukan kunjungan ke salah satu biro Umroh dan Haji Khusus di Solo. Biro tersebut adalah “Dewangga Lil Hajj Wal Umroh”. Kunjungan ini dilaksanakan pada tanggal 27 September 2019. Kunjungan ini didampingi langsung oleh dosen pengajar yaitu bapak Drs. Juhdi, M.Ag.

Foto Bersama Direktur Biro Dewanggga Solo

Biro Umroh Dewangga ini berlokasi di ruko Manahan Kavling I (Barat Polresta Manahan) Jl. Adi Sucipto No. 6 Surakarta. Visi dari biro Dewangga adalah Menjadi mitra ibadah utama bagi keluarga Indonesia dengan pelayanan yang berkualitas dan suasana kekeluargaan, memberikan fasilitas yang terbaik serta kenyamanan dalam beribadah agar para calon jamaah haji dan umroh dapat beribadah dengan khusyuk dan mendapatkan bimbingan yang sesuai dengan tuntunan.

Bapak Her Suprabu (Direktur Biro Dewangga) menerangkan bahwa biro Dewangga ini sudah mendapatkan ijin resmi dari kementerian agama, yaitu Umroh : no. 756 tahun 2016 serta Haji Khusus : PHU/HK.3367/III/2018. Sejak berdiri sampai sekarang biro ini telah memberangkatkan puluhan ribu jamaah.

Produk dari biro umroh Dewangga ini adalah berupa paket umroh yang berkisar mulai dari harga 21 juta sampai 35 juta. Selain paket umroh, juga menawarkan paket haji Plus dan haji Khusus dengan harga yang bervariasi. Untuk detail paket umroh dan haji jamaah bisa melihat di website resmi www.dewanggaumrohsolo.com.

Biro Dewangga melakukan pemasaran produknya dengan cara memposting di sosial media seperti instagram dan facebook, brosur, dan juga melalui website. Para alumni yang sudah melakukan umroh dengan biro Dewangga terkadang juga menyarankan kepada temannya untuk umroh menggunakan biro Dewangga ini (Word of Mouth).

Diakhir materinya bapak Her Suprabu menghimbau kepada seluruh mahasiswa untuk bisa berumroh maupun haji dengan menggunakan biro Dewangga ini selagi masih muda. Dan beliau juga berharap biro Dewangga ini bisa menjadi solusi bagi dalam melaksanakan ibadah Umroh. Sesuai dengan taglinenya “Mitra Ibadah Keluarga Anda”.

Related posts

Leave a Comment