MAHASISWA MANAJEMEN DAKWAH, KUNJUNGI BIRO PERJALANAN HAJI DAN UMRAH

Klaten,19 Desember 2023 -Telah terlaksana kegiatan kunjungan Mahasiswa Prodi Manajemen Dakwah. Kunjungan kali ini dilaksanakan pada Biro Perjalanan Haji dan Umroh yaitu PT. Zamzam Tabbaroh Universal (ZATABBARU) yang terletak di Kecamatan Karangdowo, Kabupaten Klaten. Peserta yang mengikuti kegiatan kunjungan ini adalah mahasiswa yang mengambil konsentrasi Manajemen Haji dan Umroh (MHU) yang berjumlah 29 Mahasiswa. Didampingi oleh Asisten Dosen Pengampu Mata Kuliah Manajemen Pembimbing Haji dan Umrah.

Acara dimulai pada pukul 09.30 dengan pembukaan oleh MC dan dilanjutkan dengan sambutan- sambutan. Sambutan yang pertama oleh Ketua Umum HMPS MD Tahun 2024 untuk mewakili Dosen Pengampu Mata Kuliah Manajemen Pembimbing Ibadah Haji dan Umrah yang sedang berhalangan hadir. Kemudian sambutan dilanjutkan oleh Komisaris Zatabaru, Ibu Hj. Retno Kusumastuti, A.Md.

Dilanjutkan dengan pemaparan materi yang pertama oleh Manajer Operasional, Bapak Dzulfikar Fajri. Materi yang dipaparkan seputar company profile dan program-program unggulan ZATABARRU.

Selanjutnya, pemaparan materi yang kedua oleh ibu warsitri terkait dengan program KSPPS BMT Zatabaru, alur Pendaftaran dan juga metode pembayaran yang digunakan dalam PT. ZATABBARU.

Acara yang selanjutnya ialah sesi tanya jawab dan juga hiburan. Mahasiswa sangat aktif dan antusias dalam mengikuti sesi acara ini.

Alhamdulillah acara berjalan dengan lancar. Acara ditutup dengan doa bersama yang dipimpin langsung dari Madinah oleh Ir. H. Mabur Zamzam M.si selaku founder dan direktur utama PT. Zamzam Tabbaroh Universal.

Related posts