PEMBEKALAN KULIAH KERJA LAPANGAN (KKL) PROGRAM STUDI MANAJEMEN DAKWAH 2023

(Foto Bersama Dosen Prodi MD dan Mahasiswa Prodi MD Angkatan 2020)

Sukoharjo, 9 Maret 2023 – Mahasiswa Program Studi Manajemen Dakwah tahun 2020 mengikuti kegiatan Pembekalan KKL yang diadakan oleh Fakultas Ushuluddin dan Dakwah. Acara ini digelar di Mini Teater P2B mulai pukul 09.00-12.00. Acara diawali dengan pembukaan, pembacaan Al-Qur’an, menyanyikan lagu Indonesia Raya, sambutan-sambutan, materi, tanya jawab dan penutup.

Acara yang pertama yaitu pembukaan, acara dibuka dengan bacaan Basmallah, dilanjut dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh saudara Alfi Fadil Ahmadi sebagai perwakilan dari mahasiswa Manajemen Dakwah 2020. Kemudian sambutan diisi oleh Bapak Akhmad Anwar Dani, S.Sos.I., M.Sos.I. selaku Kepala Program Studi Manajemen Dakwah, dan Dr. H. Agus Wahyu Triatmo, M. Ag. selalu Kepala Jurusan Dakwah dan Komunikasi.

Dalam sambutannya Bapak Dr. H. Agus Wahyu Triatmo, M. Ag. selaku Kepala Jurusan Dakwah dan Komunikasi menyampaikan ada 4 komponen yang perlu diperhatikan saat melaksanakan KKL yaitu menjaga nama baik (kampus dan individu), berkomunikasi dengan baik, bekerjasama dengan baik, dan menjaga attitude. Serta mendoakan agara kegiatan KKL nanti dapat berjalan dengan lancar dan dapat tercapai tujuan yang diinginkan.

Setelah sambutan dilanjutkan dengan pemaparan mengenai KKL yang disampaikan oleh Abdul Wakhid, S.Pd. selaku Direktur AWK Best Holiday. “KKL adalah  magang pertama sebagai pengalaman sebelum nanti beranjak ke magang selanjutnya” tutur beliau. Kemudian sebelum penutup beliau memberikan motivasi “Bahwasannya lulusan kuliah tidak harus bekerja dikantor tetapi juga bisa menjadi wirausaha seperti membuka usaha biro perjalanan yang sesuai dengan keilmuan kalian. ” terangnya. 

Related posts